Analisa Faktor Inisiasi Menyusui Dini, Dukungan Suami Dan Promosi Susu Formula Terhadap Kegagalan Pemberian Asi Eksklusif (Studi Penelitian di Puskesmas Turi Kabupaten Lamongan)

Authors

  • Asyaul Wasiah Universitas Islam Lamongan

DOI:

https://doi.org/10.30736/midpro.v11i1.93

Abstract

Berbagai studi menunjukkan cakupan ASI eksklusif di Indonesia masih sangat rendah. ASI eksklusif sangat penting bagi kelangsungan hidup bayi karena mengandung growth factor dan zat antibodi. Apabila ASI tidak diberikan secara eksklusif, proses pematangan sistem imun akan terganggu dan menyebabkan bayi mudah terserang infeksi. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor yang paling dominan mempengaruhi kegagalan pemberian ASI Eksklusif di Puskesmas turi, Kabupaten Lamongan.

Penelitian ini analitik deskirptif dengan desain cross sectional. Sampel 132 ibu yang mempunyai bayi usia 6-12 bulan dengan teknik Simple Randem Sampling, instrumen kuesioner, analisis data dengan uji Regresi Logistik.

Sebagian besar ibu tidak melakukan inisiasi menyusui dini yaitu 78 (59,1%), mendapat dukungan suami cukup 80 responden (60,6%) dan tertarik promosi susu formula sebanyak 74 responden (56,1%). Untuk uji parsial Inisiasi menyusui dini mempunyai nilai Sig 0,003, Dukungan suami nilai Sig 0,004 dan  promosi susu formula nilai Sig 0,001. Hasil analisis variabel paling dominan terhadap kegagalan pemberian ASI Eksklusif adalah dukungan suami dengan nilai OR 1.868.

Diharapkan agar meningkatkan penyuluhan dan informasi tentang Inisiasi Menyusu Dini serta ASI Ekslusif kepada ibu hamil dan ibu memiliki bayi. Serta lebih selektif dalam menerima segala bentuk upaya promosi susu formula dari berbagai media promosi.

                                                        

Kata Kunci : ASI Eksklusif, ibu menyusui

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

PlumX Metrics

Published

2019-06-15

How to Cite

Wasiah, A. (2019). Analisa Faktor Inisiasi Menyusui Dini, Dukungan Suami Dan Promosi Susu Formula Terhadap Kegagalan Pemberian Asi Eksklusif (Studi Penelitian di Puskesmas Turi Kabupaten Lamongan). Jurnal Midpro, 11(1), 37–45. https://doi.org/10.30736/midpro.v11i1.93